Paroki Roh Kudus

Pertemuan dan Pameran Liturgi CKP - 24 Mar 2019

Home / Kronik
Paroki Roh Kudus

Pertemuan dan Pameran Liturgi CKP - 24 Mar 2019

Pameran Liturgi dibuka oleh kak Edza dan kak Rosa di Balai Paroki lt 1, dan dilanjutkan oleh doa pembuka oleh pak Han Yang. Setelah doa, anak-anak CKP yang terbagi dalam 16 kelompok, diarahkan untuk bergiliran ke 11 Pos. Di masing-masing Pos tersebut, para pengajar CKP memberikan arahan mengenai tempat-tempat yang ada di sekitar gereja, berikut benda-benda yang ada di sekitarnya. Pos-pos yang didatangi sebagai berikut:
1. POS SAKRISTI
2. POS PANTI IMAM
3. POS PANTI UMAT
4. POS TATA GERAK UMAT, POS TATA GERAK IMAM
5. POS BUSANA LITURGI, POS BUSANA LITURGI MISDINAR DAN DIAKON
6. POS PAKAIAN USKUP
7. POS PERALATAN LITURGI, POS PERALATAN LITURGI
8. POS LAMBANG / SIMBOL LITURGI, POS LAMBANG / SIMBOL LIITURGI
9. POS SEKITAR GEREJA – DITEMPELKAN DI PAPAN PENGUMUMAN BIAK
10. POS MARIA SPONSA
11. POS HALAMAN DEPAN GEREJA
Setelah semua kelompok selesai mengunjungi pos-pos tersebut, mereka semua kembali ke Balai Paroki lt1. Sambil menunggu para Ortu yang mengikuti seminar di lt 2, Suster Valen memberikan menanyakan kesan-kesan yang dialami oleh para CKP, dan sekaligus memberikan pesan-pesan. Acara ditutup dengan doa yang dipimpin Sr. Agustina, MASF.